Jasamarga Catat 20 Juta Kendaraan Lebih Lewati Tol Pandaan-Malang Sepanjang 2025

Editor

Dede Nana

15 - Jan - 2026, 03:08

Ilustrasi Gerbang Tol. (Istimewa)

 

JATIMTIMES - PT Jasamarga Pandaan Malang (PT JPM) mencatatkan layanan operasional di lima gerbang tol favorit Pandaan Malang yang menjadi simpul utama peningkatan volume lalu lintas selama 2025. 

Kelima gerbang tol tersebut yakni Gerbang Tol Purwodadi, Lawang, Singosari, Pakis dan Malang yang secara konsisten melayani jutaan kendaraan dengan aman, nyaman, dan lancar.

Baca Juga : Akhir Wulan Kapitu, Wisata Bromo Ditutup 17–18 Januari 2026

PT JPM mencatat sebanyak 20.586.534 kendaraan yang memasuki maupun meninggalkan Malang sepanjang Tahun 2025 (01 Januari 2025 - 31 Desember 2025). Total volume kendaraan yang memasuki maupun meninggalkan Malang di Ruas Jalan Tol Pandaan Malang ini naik sebesar 0,55% jika dibandingkan lalu lintas 2024 sebanyak 20.473.042 kendaraan .

Dengan rincian lalu lintas sebanyak 10.375.548 kendaraan yang memasuki Malang naik sebesar 0,81% jika dibandingkan lalu lintas Tahun 2024 sebanyak 10.291.726 kendaraan dan mencatat sebanyak 10.210.986 kendaraan yang meninggalkan Malang naik sebesar 0,29% jika dibandingkan lalu lintas 2024 sebanyak 10.181.316 kendaraan 

Direktur Utama PT JPM, Muhammad Taufik Akbar berterimakasih kepada pengguna jalan yang telah percaya dengan pelayanan di jalan tol Pandaan Malang selama ini. 

"Kami selalu mengutamakan pelayanan dan keselamatan kepada pengguna jalan berkat dukungan dan kepercayaannya Tol Pandaan Malang agar senantiasa selalu memberikan Pelayanan Prima baik Layanan Lalu Lintas, Layanan Transaksi dan Layanan Preservasi," ujarnya.

Dan tidak henti pihaknya selalu menghimbau kepada pengguna jalan untuk selalu mengutamakan keselamatan selama berada dijalan tol dengan memastikan kendaraan dalam keadaan prima. "Dan istirahat jika lelah di Rest Area yang telah kami sediakan," imbuhnya 

Baca Juga : Daftar Jurusan Unair dengan UKT Murah Jalur SNBP–SNBT 2026, Mulai Rp 500 Ribuan

PT JPM mengucapkan terima kasih kepada seluruh stakeholder, petugas operasional di lapangan, serta tim pelayanan informasi yang telah bekerja dengan dedikasi tinggi selama Tahun 2025 

PT JPM juga mengapresiasi kedisiplinan pengguna jalan yang telah mematuhi rambu lalu lintas serta arahan petugas di lapangan. Sinergi antara operator jalan tol, aparat, media, dan pengguna jalan menjadi kunci dalam menghadirkan kebaikan serta menguatkan harapan akan perjalanan yang aman, nyaman, dan lancar di sepanjang Ruas Tol Pandaan Malang